PAWAI MENYAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN 1444

PAWAI MENYAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN 1444

Marhaban ya Ramadhan, Alhamdulillah kita semua berjumpa kembali dengan bulan yang penuh berkah dan ampunan yaitu bulan Ramadhan. Pada bulan Ramadhan ini, semua amal ibadah dan kebaikan yang kita perbuat akan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah. Marilah kita lakukan amalan di bulan Ramadhan seperti puasa, tarawih, dan tadarus dengan hati ikhlas.


Dalam menyambut bulan yang penuh rahmat ini KB dan TK Islam Al Irsyad 01 Cilacap mengadakan pawai menyambut Ramadhan. Pawai ini di ikuti seluruh peserta didik mulai dari kelompok bermain, kelompok A dan kelompok B. Suasana di pagi hari begitu berwarna dan penuh semangat. Dengan penuh ceria anak-anak membawa beraneka warna manggar dan slogan sederhana untuk meramaikan pawai. Setelah ikrar pagi dan doa bersama mereka mempersiapkan diri untuk pawai Ramadhan. Untuk rute pawai mulai dari TK Islam Al Irsyad - Jl. Kinibalu-  Jl. Krakatau- Gang Agung- Jl. Cerme. 


Alhamdulillah anak-anak happy dalam mengikuti kegiatan ini, mereka semangat menyambut Ramadhan dan ingin menjalankan ibadah puasa. “Ustt, besok aku mau puasa”…. “Ustt, tahun kemarin aku sudah puasa setengah hari, besok aku mau puasa sampai sore” sahut anak-anak. Masyaallah semoga kalian menjadi generasi yang sholeh dan sholehah.